Kamis, 08 Desember 2016


Kesaksian : SUARA TEROMPET DI PAGI HARI




Pada hari minggu, tanggal 4 Desember 2016 sekitar pukul 5 pagi, saya sedang berdoa syafaat. Disaat berdoa itu tiba-tiba saya mendengar suara angin seperti terompet. Karena penasaran dengan suara itu, saya bangkit keluar rumah untuk memeriksa asal suara itu, apakah ada angin kencang atau tidak? tetapi di luar rumah yang ada hanyalah hujan gerimis dan angin sepoi-sepoi saja.
Sayapun duduk kembali berdoa, tapi tiba-tiba suara angin seperti terompet itu berbunyi lagi, sayapun bangkit dan melihat ke segenap penjuru rumah untuk mencari asal suara itu, tapi tidak ada apa-apa. Lalu sayapun kembali keluar rumah, melihat ke langit dan sekeliling rumah, tapi sunyi tak ada suara, selain suara gerimis hujan.
Sayapun kembali memutuskan untuk kembali berdoa, dan saya mendapatkan keyakinan bahwa itu adalah tanda dari Tuhan buat saya.
Saya ingat bahwa tahun ini menurut kalender Yahudi adalah tahun 5777 atau tahun Ayin Zayin. yang salah satu makna dari zayin ini adalah pedang, secara rohani artinya peperangan.
Terompet atau sangkakala dalam sejarah bangsa Israel digunakan sebagai alat untuk mengabarkan pengumuman kepada seluruh orang. Hari-hari suci diumumkan dengan terompet//sangkakala.
.Terompet memberikan panggilan untuk perang. Membunyikan terompet menandakan suatu peristiwa penting. Yohanes dalam kitab Wahyu menggambarkan tujuh sangkakala yang akan terdengar sebelum kedatangan kedua Yesus Kristus pada akhir jaman. Tujuh sangkakala adalah tujuh peringatan besar dari Tuhan. Sangkakala ketujuh adalah sangkakala yang terakhir, dan akan memanggil orang-orang kudus dari segala usia untuk kebangkitan yang pertama dan pengangkatan Gereja.
Jika kita melihat peristiwa demi peristiwa besar di tanah air kita dan dunia, dimana terjadi aksi demo besar-besaran untuk melawan pemerintah, untuk menjatuhkan pimpinan yang benar oleh massa tertentu, kemudian ISIS sudah mulai mengincar negara-negara di ASEAN termasuk Indonesia dan Fiipina yang akan menjadi pusatnya. Maka ikat pinggang ini harus semakin dikencangkan. Kita harus berjaga-jaga dan berdoa selalu. Agar gerakan radikal dari Suriah dan Irak ini jangan sampai eksis di negeri kita ini.
Saya pernah mendapatkan tanda dari Tuhan menjelang kerusuhan massa tahun 1998, saat Presiden Suharto dijatuhkan. Ketika sedang berdoa syafaat tiba-tiba saya mendapat penglihatan seekor kuda hitam yang lari luar biasa kencang. Dan Tuhan menyatakan akan terjadi krisis ekonomi yang mengguncang Indonesia, dan itu benar terjadi.
Karena itu sebagai hambaNYA, saya mengajak Umat Tuhan di Group ini untuk lebih banyak lagi berdoa, karena segala sesuatu akan terguncang kecuali Kerajaan Surga.
"...karena kita menerima kerajaan yang tidak tergoncangkan, marilah kita mengucap syukur dan beribadah kepada Allah menurut cara yang berkenan kepadaNya, dengan hormat dan takut," Ibrani12:28
Kabar sukacitanya adalah, jika segala sesuatu tergoncang, maka berkat bangsa-bangsa akan mengalir kepada Umat Tuhan yang setia, hidup kudus dan berkenan kepadaNYA.
Tuhan Yesus memberkati kita semuanya.. 











Tidak ada komentar:

Posting Komentar